Cara Menggunakan Network Bridge Connection di NoxPlayer

Fitur Bridge Connection baru ditambahkan dari versi 5.2.0.0 kami. Ini dirancang khusus untuk game multi-pemain seperti Soul Knight atau Crossy Road dll yang mempunyai fitur host game. Setelah mengaktifkan Bridge Connection, kamu dan teman kamu dapat bergabung dengan satu kamar dan menikmati permainan bersama!

Mau tau caranya ?? Yuk ikuti langkah-langkah di bawah ini :

  1. Pertama-tama kamu ke system settings, lalu pilih atribut pengaturan dan pada bagian network bridge connection kamu pilih  “Pada” . Lalu kamu akan menemukan tulisan “instal bridge connection driver” . Klik “Instal” untuk menginstal driver koneksi Bridge terlebih dahulu

 

2. Tunggu penginstalan driver selesai. Lalu kamu klik “pada”.

 

3. Klik “Bridge Connection” dan kamu akan menemukan ada dua mode: DHCP dan Static. Dalam mode DHCP, semua properti seperti Alamat IP diperoleh secara otomatis. Kamu tidak perlu melakukan pengaturan lebih lanjut. Sangat nyaman. Kemudian klik OK dan restart NoxPlayer untuk menyimpan pengaturan.

 

Jadi tunggu apalagi, langsung saja download aplikasi NoxPlayer di PC kamu dan mainkan berbagai jenis game kesukaanmu. Kalau ada pertanyaan bisa kunjungi Facebook Fan Page NoxPlayer Indonesia.