Cara Bermain game Dragon Nest Mobile di PC
Game Dragon Nest sudah resmi dirilis di SEA atau negara bagian Asia Tenggara, Indonesia adalah salah satu negara yg bisa menikmati game ini. Game besutan Korea ini merupakan game MMORPG yang sudah bisa di-download melalui Playstore. Game ini memiliki graphic yang sangat bagus dan bisa memanjakan mata kamu saat bermain game ini. Namun sering kali user merasa layar yg terlalu kecil, serta tombol yang sering salah tekan sangat mengganggu untuk memainkan game yg sangat seru ini. Untuk itu NoxPlayer hadir dengan fitur sempurna untuk membantu kamu bermian game ini di PC kamu.
Langkah pertama tentu saja kamu perlu Download NoxPlayer, dan gunakan akun Google Playstore kamu yg di HP pada emulator tersebut, lalu download game Dragon Nest Mobile tersebut.
Sebelum masuk ke game, saya ingin menyarankan untuk mengatur NoxPlayer kamu terlebih dahulu yg tentu saja untuk membantu kamu dalam memainkan game ini secara lancar. Kamu bisa mengikuti gambar dibawah untuk memainkan game ini.
Sebelum kita mengatur untuk pengaturan tombol saya akan jelaskan mengenai graphic di game ini, kamu bisa memilih menggunakan 2.5D View atau 3D View. Saat ini saya akan menjelaskan pengaturan untuk bermain dengan menggunakan 3D karena gambar yg dihasilkan lebih jernih dan memuaskan.
Selanjutnya untuk pengaturan tombol kamu bisa mengikuti seperti gambar dibawah ini. Untuk memunculkan keyboard control kamu bisa tekan Ctrl+1 di Emulator kamu atau mengikuti gambar yg berwarna orange dibawah. Lalu kamu bisa menggunakan AWDS sebagai tombol untuk menggerakkan hero. Untuk menggerakkan layar sama seperti pengaturan game PUBG. Kamu tarik logo crosshair ke tengah layar emulator lalu ganti dengan tombol V, sama seperti gambar yg ditandai warna kuning dibawah. Kita akan gunakan klik kanan untuk menghindari musuh seperti warna biru di gambar bawah. Untuk skill lain kamu bisa sembarang klik di layar NoxPlayer dan mengisinya dengan tombol yg kamu suka. Cukup mudah bukan?
Selain itu untuk bisa menggunakan NoxPlayer di PC memerlukan spesifikasi dasar seperti dibawah ini.
- Windows 7/8/10 (latest Service Pack)
- CPU multiple core processors which support VT-x or AMD-V Virtualization Technology
- Supports Open GL 2.0 or higher performance
- 4GB RAM Memory
- 1,5GB available hard drive space
- Internet connection
Sekian dulu tutorial game Dragon Nest Mobile ini, langsung saja kamu mainkan game ini dengan sempurna di PC kamu dengan menggunakan NoxPlayer. Download sekarang juga! Kalau ada pertanyaan seputar NoxPlayer kamu bisa mengunjungi FB Page NoxPlayer Indonesia. I hope u enjoy it, and have fun!